Klik Disini Untuk Melihat Daftar Pilih Tetap Secara Online
Bali, kpudmusirawas.com—Pertemuan antara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musi Rawas (Mura) dengan KPU Jembrana di Jalan Udaya No.40 Negara, Senin (25/5), berlangsung penuh kekeluargaan. Kedua belah pihak saling tukar pikiran, gagasan dan pengalaman menyelenggarakan pemilihan legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (pilpres) tahun 2014 lalu.
Rombongan KPU Mura tiba di KPU Jembrana sekitar pukul 10.00 WITA. Disambut hangat oleh tiga orang komisioner antara lain, Divisi Hukum dan Pengawasan I Nengah Suwardana, Divisi Logistik I Putu Eka Sutamarbawa, dan Divisi Sosialisasi Made Widiastra Divisi Sosialisasi.
Selain itu, turut serta juga menyambut Sekretaris KPU I Gede Martiana, Kasubbag Umum, Keuangan dan Logistik Siti Aminah dan seluruh staf sekretariat KPU Jembrana yang sudah menunggu kedatangan rombongan studi banding dari KPU Mura.
Setelah berbincang informal sekitar 30 menit, acara resmi di mulai. Dari KPU Jembrana diwakili oleh I Putu Eka Sutamarbawa memperkenalkan komisioner dan sekretariat KPU yang hadir. Sayangnya, dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Jembrana I Gusti Ngurah Agus Darmasanjaya dan Divisi Sosialisasi Made Widiastra tidak bisa hadir karena sedang menghadiri undangan dari KPU Bali.
Setelah itu, giliran KPU Mura memperkenalkan diri yang diwakili oleh Divisi Teknis Supriadi. Selesai memperkenalkan rombongan yang hadir, Supriadi juga menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya ke KPU Jembrana.
“Kedatangan kami kesini selain ingin melihat dari dekat bagaimana KPU Jembrana mengelola Daftar Pemilih Tetap (DPT) sehingga mendapatkan kategori terbaik se Indonesia dari KPU RI, juga ingin sharing pengalaman dan tukar pikiran karena sedang melaksanakan pilkada,” katanya.
Mendengar penjelasan dari Supriadi, KPU Jembrana yang diwakili oleh Putu Eka Sutamarbawa mengucapkan terima kasih karena mengunjungi KPU Jembrana. Selama ini, kata dia, bukan hanya Musi Rawas yang sudah melakukan studi banding, namun juga daerah-daerah lain dari Sumatera dan Jawa.
“Kami berterima kasih kepada KPU Musi Rawas yang sudah datang. Semoga kedatangan rombongan kesini bisa menjadi keluarga dan terus terjalin komunikasi dengan baik,” katanya.
Setelah membahas acara ini, pertemuan ditutup sekitar pukul 11.30. Dilanjutkan dengan foto bersama seluruh rombongan dari KPU Mura dan komisioner dari KPU Jembrana.
Rombongan yang ikut kunjungan kerja ke KPU di Provinsi Bali antara lain, Ketua KPU Ach Zaein, anggota KPU, Dasril Ismail, Supriadi, M. Hidayat dan Efran Eriadi Syahril. Selain itu sekretaris KPU H. Nailul Azmi Nawawi, Kasubbag Program dan Data Ediyus, Kasubbag Hukum Andiansah, Staf Teknis Erlina, Staf Subbag Umum, Keuangan dan Logistik Dear Mitaliah, Junaidi dan Mery Anggrainy. ***
EmoticonEmoticon